Katedral Pula | |
---|---|
Katedral Santa Perawan Maria Diangkat ke Surga di Pula | |
Koordinat: 44°52′16″N 13°50′34″E / 44.87111°N 13.84278°E | |
44°52′18″N 13°50′40″E / 44.87167°N 13.84444°E | |
Lokasi | Pula |
Negara | Kroasia |
Denominasi | Gereja Katolik Roma |
Sejarah | |
Uskup sebelumnya | Yang Mulia Mgr. Juraj Dobrila |
Arsitektur | |
Status fungsional | Kon-katedral |
Administrasi | |
Keuskupan | Keuskupan Poreč i Pula |
Klerus | |
Uskup | Yang Mulia Mgr. Dražen Kutleša |
Katedral Pula atau yang bernama lengkap resmi Katedral Santa Perawan Maria Diangkat ke Surga (bahasa Kroasia: Katedrala uznesenja Blažene Djevice Marije) adalah sebuah gereja kon-katedral Katolik yang terletak di Pula, Kroasia. Bersama dengan Basilika Eufrasia, gereja ini adalah salah satu dari dua kedudukan resmi Keuskupan Poreč i Pula. Gereja ini terletak di sisi selatan teluk Pula di kaki bukit dengan benteng Venesia abad ke-17. Situs gereja masa kini telah digunakan untuk ibadah keagamaan sejak zaman Romawi kuno dan gereja-gereja Katolik pertama di situs tersebut dibangun pada akhir abad ke-4 dan awal abad ke-5 Masehi. Bangunan-bangunan ini telah melalui serangkaian perluasan dan rekonstruksi selama berabad-abad.